— Awal tahun ini, ilmuwan dan ahli saraf dari Italia, Sergio Canavero, mengejutkan dunia ketika ia mengumumkan akan melakukan transplantasi kepala manusia. Ini merupakan rencana transplantasi kepala pertama di dunia.
Tentu perlu persiapan matang agar proses transplantasi lancar dan berhasil. Canavero baru-baru ini mengumumkan bahwa operasi tersebut akan dilakukan pada Desember 2017.
Ia juga telah merekrut seorang ahli bedah kepala untuk memimpin prosedur kontroversial itu. Operasi ini mungkin terdengar seperti adegan dari film horor. Namun, ada satu orang yang berharap operasi ini akan dapat meningkatkan kualitas hidupnya.
Orang tersebut adalah Valery Spiridonov. Pria berusia 30 tahun asal Rusia ini mengajukan diri sebagai sukarelawan dalam prosedur yang dia harapkan dapat meningkatkan kualitas hidup dirinya.
Spiridonov merupakan ilmuwan komputer yang menderita penyakit saraf motorik langka yang dikenal sebagai penyakit Werdnig-Hoffmann. Penyakit tersebut menyebabkan saraf motorik memburuk yang mengarah pada atrofi otot.
Pada kasus berat, penyakit tersebut akan mengakibatkan penderitanya mengalami kesulitan menelan dan bernapas. Hingga saat ini, belum ada pengobatan yang dapat menyembuhkan penyakit ini.
halaman lainnya >> | facebook kita >> |
Tidak ada komentar:
Posting Komentar