Minggu, 12 Juli 2015

Foto deretan organ tubuh yg tidak terletak pada tempat yg semestinya,,buat apa ??

Xiaolian Hidung Di Dahi
Seorang pria China bernama Xiaolian terpaksa menerima kenyataan bahwa kini ia memiliki hidung tambahan di dahinya. Para dokter bedah di Rumah Sakit Fuzhou, Fujian, menanam hidung kedua buat Xiaolian untuk menggantikan fungsi hidung pertama yang tidak lagi berfungsi akibat kecelakaan lalu lintas. Kecelakaan yang menimpa Xiaolian membuat hidungnya terpapar infeksi dan tidak bisa lagi berfungsi normal.

Hidung baru ini akan ditransplantasikan ke tempat hidung yang wajar bila memang sudah tepat waktunya, demikian dikutip dari laman Time. Untuk hidung baru, para dokter mengambil sebagian dari tulang iga Xiaolian dan menanamnya di jaringan kulit bagian dahi. Bila sudah tumbuh sempurna pada akhir bulan ini, hidung buatan akan dipindahkan ke tempat sewajarnya.
Sherrie Walters Daun Telinga Tumbuh Di Tangan
dokter di Johns Hopkins telah berhasil menumbuhkan telinga di lengan Sherrie Walters. Wanita 42 tahun ini kehilangan telinga karena diserang kanker bernama basal cell carcinoma pada tahun 2008. Penyakit itu membuat telinga kirinya harus diamputasi bersama dengan beberapa bagian tengkorak dan saluran telinga. Dia sekarang menjadi orang pertama yang menumbuhkan kembali telinga dengan menggunakan tulang rawan yang diambil dari tulang rusuknya sendiri. Dalam prosedur eksperimental, telinga ditempatkan di bawah kulit dan dibiarkan tumbuh selama empat bulan sebelum ditransplantasikan ke kepalanya.
Jamie Hilton Tengkorak Kepala Di Perut
Akibat kecelakaan parah yang menimpanya, Jamie Hilton (36 tahun), mengalami pembengkakan dan pendarahan di bagian otak. Untuk menyelamatkan nyawanya, tim dokter melakukan cara yang amat ekstrem, yaitu memotong sebagian tengkorak beserta otaknya untuk ditanam di dalam perut agar nanti bisa dipasang lagi di kepala.
Tengkorak mantan ratu kecantikan 'Miss Idaho' tahun 2009 ini harus ditanamkan di dalam perut selama 42 hari, yang memungkinkan tulang tetap steril dan menghentikan pembengkakan otak. Dokter kemudian memasang kembali tengkoraknya menggunakan sekrup titanium. Proses kesembuhannya pun berjalan dengan mulus.
animasi lucu blog, kode html animasi lucu blog, emoticon lucu blog



halaman lainnya >> facebook kita >>




Tidak ada komentar: